KEPRIBETTER.COM, Bukittinggi – Kepolisian Resor (Polres) Bukittinggi kembali mengamankan 2 (dua) driver motor gede (moge) sebagai perkembangan lanjut kasus pengeroyokan terhadap 2 (dua) anggota TNI di Simpang Tarok Kelurahan Tarok Dipo, Kecamatan Guguk Panjang, Kota Bukittinggi pada Jumat (30/10/2020) sore.
Sebelumnya juga telah diamankan dua orang, sehingga driver moge yang dijebloskan ke sel Mapolres Bukittinggi saat ini menjadi 4 (empat) orang.
Dua driver moge yang menjadi tersangka baru kasus pengeroyokan terhadap 2 anggota TNI tersebut, masing-masing berinisial HS (48) dan JAD (26), keduanya tercatat sebagai warga Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Berdasarkan informasi dari Kasat Reskrim Polres Bukittinggi, AKP K Nasution, Minggu (1/11/2020) dini hari, saat ini sudah ditetapkan penambahan 2 tersangka baru kasus pengeroyokan terhadap 2 anggota TNI yang berdinas di Kodim 0304/Agam. Sebelumnya, pada Sabtu (31/10/2020) malam sekira pukul 23.15 WIB, dilaksanakan gelar perkara terhadap 2 tersangka yang diamankan di awal, oleh Wakil Direktur Hukum (Wadirkum) Polda Sumbar AKBP Muktar Siregar, sesuai instruksi Kapolda Sumbar. Pukul 20.05 WIB, juga telah dilaksanakan pengecekan perkembangan kasus.
Adapun data kendaraan yang ditahan di Mapolres Kota Bukittinggi sebagai berikut:
1. DK 6290 AAT
No. Rangka :
No. Mesin : PR83951523
2. B 4633 TMK
No. Rangka : MJTHTFRAE46K000018
No. Mesin :
3. D 5555 MON
No. Rangka :1HD1KRM19EB640787
No. Mesin : KRME640787
4. D 4861 ZDN
No. Rangka : SH01KGGFCOKB603019
No. Mesin : KGFK603019
5. B 3902 SYZ
No. Mesin : 5HD1KBMC6DB650998
No. Rangka KBMD650998
6. D 2222 HQC
No. Rangka : 5HD1KBMC0DB640810
No. Mesin : KBMD640810
7. D 6880 KG
No. Rangka : 5HD1KEL68FB601729
No. Mesin : KELF601729
8. D 4545 HOG
No. Rangka : 5HD1KBMC1BD628259
No. Mesin : KBMD628295
9. D 6969 HOG
No. Rangka : MHD1KEFC1KB605396
No. Mesin : KEFK605396
10. D 3344 GUS
No. Rangka : 5HD1KBMC7EB602122
No. Mesin : KBME602122
11. D 2054 PC
No. Rangka : MLY1KTPG4L5636283
No. Mesin : KTPL636283
12. B 6432 SIQ
No. Rangka : 1HD1KEM32CB632957
No. Mesin : KEMC6329575
13. D 6060 HOG
No. Rangka : 5HD1KBMCXDB602100
No. Mesin : KBMD602100
14. D 3526 ADE (X Mex 250 cc)
Sementara berdasarkan hasil pemeriksaan Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Bukittinggi, dari 14 unit yang diamankan, 2 (dua) unit motor Harley Davidson masing-masing nopol D 6358 AAW dan D 6880 KG tidak dilengkapi Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). (yga/ede)