KEPRIBETTER.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Cabang Kepulauan Riau sebagai perusahaan BUMN mendapatkan amanah menjalankan tugas utama memberikan perlindungan dasar terhadap korban kecelakaan lalu lintas jalan dan penumpang umum. Namun, melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, Jasa Raharja Cabang Kepulauan Riau juga turut membantu dan menyelesaikan permasalahan yang ada di lingkungan sekitar perusahaan, seperti permasalahan kesehatan anak yang menjadi konsen pemerintah saat ini.
Selasa, 27 Juni 2023 bertempat di Posyandu Wijaya Kusuma Perumahan Prima Garden Tanjung Uncang, PT Jasa Raharja Kepulauan Riau menyerahkan bantuan paket posyandu kit. 19 paket posyandu kita berupa timbangan digital anak, alat pengukur tinggi badan, alat pengukur suhu badan dan tensimeter tersebut diserahkan langsung oleh Kepala PT Jasa Raharja Cabang Kepulauan Riau kepada Ibu Wakil Gubernur selaku Ketua Tim Penggerak PKK dalam upaya peningkatan kesehatan anak di Kelurahan Tanjung Uncang.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir ibu Hj. Marlin Agustina selaku wakil Gubernur Provinsi Kepri, Kepala PT Jasa Raharja Cabang Kepri dan jajaran, Camat Batu Aji, Ketua Lembaga Adat Melayu, Lurah Tanjung Uncang beserta jajaran, ketua posyandu, ketua pkk, perwakilan koramil, polsek dan dihadiri oleh seluruh kader posyandu di Kelurahan Tanjung Uncang sekitar 250 orang.
“Apresiasi yang tinggi kami berikan kepada PT Jasa Raharja Kepulauan Riau yang sudah turun langsung membantu pemerintah dalam upaya peningkatan Kesehatan anak ini. Karena mereka adalah generasi penerus bangsa ini. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan diikuti oleh BUMN-BUMN yang lain”, kata Ibu Marlin dalam sambutannya.
“Kegiatan TJSL Cabang Kepulauan Riau saat ini kami lakukan di Kelurahan Tanjung Uncang sebagai daerah paling rawan kecelakaan lalu lintas. Dalam kegiatan ini selain membantu meningkatkan kesehatan anak melalui bantuan ini, kami juga ingin menyampaikan bahwa data yang kami miliki, anak-anak kita yang diusia pelajar rawan sebagai korban kecelakaan lalu lintas jalan. Mari kita ingatkan dan kita jaga demi generasi penerus bangsa selanjutnya”, kata Mulyadi selaku Kepala PT Jasa Raharja Cabang Kepulauan Riau. [Humas Jasa Raharja/Sht007]