DPW Seknas Jokowi Provinsi Kepri menggelar rapat persiapan pelaksanaan FGD, Minggu (2/10). Foto: Dok Pribadi
KEPRIBETTER.COM, TANJUNGPINANG – Dalam rangka mendukung program pemerintah mewujudkan kesejahteraan bangsa menuju Indonesia emas, DPW Seknas Jokowi Provinsi Kepri mengadakan rapat persiapan untuk menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD), di Sekretariat Seknas Jokowi DPW Kepri, di Ruko Kompleks Bintan Center, Tanjung Pinang, Minggu, 2 Oktober 2022, sekira pukul 15.00 WIB.
Rapat tersebut dihadiri oleh pengurus DPW Seknas Jokowi Provinsi Kepri dan perwakilan dari DPD yang masih satu daratan, yaitu Tanjung Pinang dan Bintan.
Dalam rapat persiapan tersebut dibentuk dahulu panitia pelaksana, dimana disepakati sebagai Ketua Pelaksana FGD adalah Serli Marlina, Sekretaris Erwin, dan Bendahara dipercaya kepada Broto Soempeno S.Pd, dan seksi-seksi lainnya.
Setelah terbentuk panitia pelaksana, Ketua Seknas Jokowi Kepri, Iswaniah, memaparkan 5 (lima) tema yang akan dipilih, salah satunya untuk dijadikan tema pada FGD yang akan dilaksanakan kurang lebih 10 (sepuluh) hari mendatang.
Lima tema tersebut diantaranya adalah, pertama Pangan, kedua Energi, ketiga Kebudayaan, keempat Tata Kelola Pemerintahan, dan kelima GEO Politik Global.
Dari lima tema tersebut, disepakati bahwa dari Seknas Jokowi Kepri mengambil tema Kebudayaan yang mencakup tema Pangan dan Energi.
Untuk lokasi acara diusulkan di Balai Kajian Sejarah, Jalan Pramuka Tanjung Pinang, agar sejalan dengan tema. Adapun waktunya belum dipastikan tanggal berapa, namun diperkirakan 10 hari setelah kesepakatan rapat tersebut.
Iswaniah berharap kerja sama yang baik dan kekompakan dari seluruh panitia, saling bantu membantu dan memberikan masukan yang positif.
Sementara itu, Ketua FGD Seknas Jokowi Provinsi Kepri, Serli Marlina, mengucapkan terima kasih atas dukungan rekan-rekan semua yang telah mempercayakan kepadanya untuk mensukseskan acara FGD ini.
“Karena waktu pelaksanaannya tidak lama lagi, saya mengharapkan semua rekan-rekan bisa langsung bekerja, agar acara kita ini sukses,” kata Serli.
Setelah disepakati bersama, Rapat Pembentukan Panitia FGD ditutup pukul 18.00 WIB. (Red)