Tingkat Partisipasi Masyarakat Masih Rendah, Bupati Fokuskan Vaksinasi di Kecamatan Karimun

Tingkat Partisipasi Masyarakat Masih Rendah, Bupati Fokuskan Vaksinasi di Kecamatan Karimun


KEPRIBETTER.COM, Karimun – Tingkat partisipasi masyarakat dalam melakukan vaksinasi di Kecamatan Karimun terendah dibandingkan di Kecamatan Lainnya.

Hal ini di sebut Bupati Karimun Aunur Rafiq saat membuka Kampung Tangguh bersih dari narkoba yang di gagas oleh Polres Karimun di Kelurahan Sungai Lakam Timur.

“Tolong Pak Camat, Pak Lurah, Kecamatan Karimun hingga saat ini menjadi kecamatan terendah tingkat partisipasi masyarakat dalam melakukan vaksinasi sama kecamatan lainnya, dimana masyarakatnya membludak untuk di vaksin,” ujar Rafiq, Rabu (23/06/2021).

Dibalik itu Bupati Bersama Kapolres Resmikan Kampung Tangguh di Kelurahan Sungai Lakam Timur.

Rafiq menambahkan, dari 183 jumlah wajib vaksin, saat ini pertanggal 22 juni 2021 baru ada 63 ribu masyarakat yang di vaksinasi atau baru terlaksana 35 persen dari jumlah penduduk Karimun.

Kesadaran masyarakat akan pentingnya vaksinasi sangat di harapkan, supaya target vaksinasi dapat terlaksana dan masyarakat karimun dapat terbebas dari wabah virus covit corona.

Hingga saat ini pertanggal 22 juni ini baru 63 ribu yang di vaksin atau 35 persen yang di vaksinasi.

Peranan dari semua masyarakat sangat di harapkan”, ujar Rafiq.
Saat ini jumlah pasien covid 19 yang masih dirawat berjumlah 244 orang dan yang meninggal dunia sebanyak 47 orang pasien.

Himbawan protokol kesehatan terutama memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan, menghindar dari kerumunan dan jaga jarak sangat di inginkan.

Penulis: (N LBS)

Pemerintah Provinsi Kepri