Ketika Lara Crot Menyambar-nyambar Yuk Saksikan Hanya Ada di Zoomsical

Ketika Lara Crot Menyambar-nyambar Yuk Saksikan Hanya Ada di Zoomsical

KEPRIBETTER.COM, Bandung – Jika sering mampir ke akun youtube Cine Crib, Anda tentu tidak asing dengan sosok #LaraCrot. Lara adalah tokoh mbak-mbak seksi nan menggoda sekaligus kocak menggelitik. Segmen ini sama sekali bukan untuk anak-anak.

Lalu bagaimana jadinya jika Amanda Gondiwijoyo, pemeran Lara Crot, berakting di pertunjukan musikal untuk anak-anak? Ia tidak hadir sebagai mbak-mbak seksi, tapi tetap cetar membahana sebagai Petir yang suka menyanyi seriosa. Tidak pernah berusaha menggoda siapa-siapa, tapi membuat panik lima protagonis di lakon zoomsical “Bianglala”.

Zoomsical—gabungan “zoom” dan “musical”—adalah format pertunjukan musikal yang menggabungkan dialog, musik, dan lirik. Digarap dengan interaksi fisik seminimal mungkin dan ditayangkan secara daring melalui platform Zoom. 

Program Musik Anak Bandung Philharmonic mencoba berkarya dengan format ini. “Bianglala” mengisahkan proses terjadinya pelangi dengan cara imajinatif. Tak hanya menghibur, unsur pendidikan, Ilmu Pengetahuan Alam, pesan mengenai perbedaan dan penerimaan pun disisipkan dalam cerita dan lirik-lirik nyanyiannya. 

Kita kembali kepada Amanda. Ketika ditanya bedanya berperan sebagai Petir dan Lara Crot, Amanda menjawab, “Sebagai Lara Crot, saya (harus) meyakinkan diri kalau saya seksi. Sisi nakalnya dikeluarin. Sebagai Petir, saya (harus) meyakinkan diri bahwa saya penyanyi hebat dan serius sebagai penyanyi. Sisi lebay proud sebagai penyanyi dikeluarkan.”

Menjadi seorang pemeran adalah perkara “meyakinkan” penontonnya. Mereka yang bergelut di seni peran perlu menjelma menjadi apa pun yang diminta naskah dan menghidupkan kisah apa pun yang ia jalani. Apakah Anda akan berhasil diyakinkan oleh peran lain Amanda selain Lara Crot?

Temukan jawabannya di zoomsical “Bianglala” 12-13 Juni 2021 di platform zoom. Tiket seharga Rp 50.000,00 per device dapat dipesan melalui whatsapp ke 082118065573. Untuk tahu lebih banyak, ikuti informasinya melalui akun instagaram @bandungphil.

(*)

Pemerintah Provinsi Kepri