KEPRIBETTER.COM, Bandar Lampung – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menerima bantuan 500 paket sembako dari Konsulat Jenderal Republik Rakyat Tiongkok (RRT) di Medan untuk masyarakat terdampak Covid-19.
Bantuan tersebut diterima Gubernur Arinal Djunaidi, di Kantor Lampung Post, Bandar Lampung, Rabu (4/11/2020).
“Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, saya mengucapkan terimakasih atas bantuan dan kepedulian Konsulat Jenderal Republik Rakyat Tiongkok di Medan yang selama ini terus berkomitmen dan peduli untuk membantu Pemerintah Provinsi Lampung,” ujar Gubernur Arinal.
Menurut Gubernur, setiap tahun Konjen Tiongkok rutin berkunjung ke Lampung. Mereka juga memberikan beasiswa untuk siswa berprestasi Lampung untuk kuliah ke Tiongkok, dan selama pandemi Covid-19 telah memberikan bantuan masker 80 ribu kepada Provinsi Lampung.
Gubernur Arinal berharap semoga Pemerintah Provinsi Lampung dengan Pemerintahan Tiongkok akan selalu terjalin hubungan baik, dan mudah mudahan kemudian hari akan semakin banyak investor Tiongkok masuk ke Provinsi Lampung.
“Tentunya dengan potensi-potensi yang ada, Pemerintah Provinsi Lampung menawarkan beberapa peluang investasi di Lampung, termasuk dari pengembangan kawasan industri dan pariwisata. Saya siap mengawal proses investasi sehingga dapat berhasil dengan baik,” ujarnya.
Sementara itu, Konsulat Jenderal Republik Rakyat Tiongkok (RRT) di Medan, Mrs. Qiu Weiwei, secara virtual mengungkapkan rasa senang dapat berbicara dengan Gubernur Arinal.
Qiu Weiwei mengungkapkan bahwa pihaknya bersedia bekerjasama dengan Indonesia untuk memerangi pandemi dan memulihkan ekonomi.
Pada kesempatan itu, Mrs. Qiu Weiwei menyumbangkan sembako ke Provinsi Lampung dengan harapan dapat berkontribusi pada pekerjaan pencegahan pandemi Covid-19.
“Saya yakin dengan upaya kerjasama semua pihak, maka Indonesia dapat mengatasi pandemi secepatnya,” ujarnya.
Qiu Weiwei menyampaikan kesediaannya untuk melakukan pertukaran dan kerjasama dengan Provinsi Lampung di bidang ekonomi, perdagangan dan budaya.
Penulis: Adpim